Senin, 26 Desember 2016

Di Sini Wisata Air dan Bahari Terlengkap di Jateng

Jepara-Jepara Ourland Park (JOP) hingga kini  tetap wisata air dan bahari terlengkap di Jawa Tengah. Bangunan yang diresmikan 10 April 2016 ini memiliki banyak fasilitas. Mulai dari waterpark, watersport, outbond, fantasi atau game, dan fasilitas lainnya.

Wahana wisata Jepara Ourland Park adalah wisata air dengan tagline “Wisata Bahari Terbesar dan Terlengkap di Jawa Tengah.” Dengan mengusung konsep 1001 malam dengan gedung yang terinspirasi dari bangunan Mediterania, Kastel Rusia dan Arabian yang menambah suasana di Jepara Ourland Park semakin berwarna.

Menurut Manager Operational Jepara Ourland Park, Rahman Budi Yuwono, dengan lahan seluas 11 hektare dan dapat menampung sebanyak 20.000 wisatawan, Jepara Ourland Park memiliki 36 jenis seluncuran, dengan dilengkapi berbagai fasilitas waterpark, seperti olimpyc pool, lazy river, dan kiddy pool yang membuat para wisatawan semakin terpacu adrenalinnya saat berenang di waterpark.

“Selain waterpark, Jepara Ourland Park juga memiliki keunggulan wahana lainnya, yaitu watersport. Karena letak Jepara Ourland Park yang berada di pinggir Pantai Mororejo, wahana unggulan lainnya adalah fasilitas wahana olahraga air, yaitu banana boat, jet ski, donut boat, serta kapal tradisional yang membawa para wisatawan ke Pulau Panjang dan speed boat,” bebernya kepada Jawa Pos Radar Semarang.

Selain bermain air, lanjut Rahman, wahana lain yang ditawarkan di Jepara Ourland Park adalah gokart, kora-kora, flying elephant, mini train, paint ball, dan outbond area. Karena lokasinya yang luas, di dalam area Jepara Ourland Park terdapat fasilitas vehicle rental seperti e-bike, e-smart, golf car dan sepeda listrik yang dapat disewakan untuk pengunjung berkeliling area Jepara Ourland Park.

Fasilitas penunjang lainnya di kawasan wisata Jepara Ourland Park adalah food court area, dapur laut resto, sky lounge, mushola, gazebo, loker room, serta tempat bilas yang menyebar di area sudut Jepara Ourland Park. Juga souvenir shop, mini market, ballroom, dan lainnya. Selain itu, Jepara Ourland Park juga memiliki fasilitas private villa yang disewakan dengan fasilitas private pool, bilyard room dengan beach view.

“Juga ada Ikan Bakar Moro…Redjo dan De Moro Coffeebox. Di mana ketika menikmati makan dan minum di sini, pengunjung bisa langsung melihat pemandangan pantai Jepara,” paparnya.

Rahman menambahkan, untuk ke depannya, pengembangan Jepara Ourland Park akan terus dilakukan untuk melengkapi dan menunjang kebutuhan para wisatawan. Pengembangan yang telah dilakukan, yakni penambahan wahana simulator pasawat dan pembangunan resort yang berada di kawasan Jepara Ourland Park.

Menghadapi Tahun Baru 2017, Jepara Ourland Park telah menyiapkan berbagai acara menarik. Terbaru, JOP menghadirkan pesawat sungguhan, yakni Boing B737-200. Di tempat duduk paling belakang akan dibuat kafe, bagian tengah simulasi naik pesawat, dan bagian depan simulasi naik pesawat.
”Pesawat ini asli dan tombol-tombolanya masih bisa digunakan. Tapi, memang tidak untuk terbang. Nanti juga ada pramugari pesawat khas JOP. Jadi, naik pesawat ini, seakan naik pesawat sesungguhnya,” ujar Manager Operational Jepara Ourland Park, Rahman Budi Yuwono.

Ia menjelaskan, selain semua fasilitas di atas, JOP juga menyediakan wisata baharai ke Pulau Panjang.
”Tiket masuk (sudah bisa main wahana air sepuasnya termasuk seluncuran) di weekday Rp 60 ribu. Sabtu dan Minggu Rp 75 ribu. Khusus high season yaitu sejak 19 Desember 2016-3 Januari 2017 tiket Rp 75 ribu,” katanya.

Sumber:https://www.radarsemarang.com/20161223/wisata-air-dan-bahari-terlengkap-di-jateng

0 comments:

Posting Komentar

Smile Police

Smile Police