Semarang kota.Ribuan pelari dari berbagai mengikuti lomba lari Open Nasional 10K
Semarang Hebat yang dilaksanakan Dinas Sosial Pemuda dan Olahraga
(Dinsospora), Minggu (4/12) pagi. Dari data yang ada peserta mencapai
3500 pelari.
Gubernur Jawa tengah Ganjar Pranowo didampingi Walikota Semarang
Hendrar Prihadi membuka acara tersebut , dengan menempuh jarak 10 KM,
start mulai dari jalan Pandanaran menuju jalan Dr. Soetomo, jalan
Veteran, jalan Sriwijaya, jalan MT. Haryono, Kampung Kali dan kembali ke
jalan Pandanaran.
Walikota Semarang Hendrar Prihadi menyatakan bahwa kota Semarang
sudah lama tidak melaksanakan kegiatan lomba lari, sehingga kegiatan
lomba lari Open Nasional ini sebagai awal kegiatan rutin sport tourism
atau olahraga rekreasi yang dilaksanakan pemkot Semarang.
“Ini merupakan sport tourism, karena para peserta yang ikut tidak
hanya dari warga Semarang melainkan dari berbagai daerah bahkan ada yang
dari Afrika sehingga para peserta dari luar daerah ini dapat pula
melihat beberapa destinasi wisata yang dimiliki ibukota Jawa Tengah
ini,” tambahnya.
Karena itu lanjut Hendi, selain dari sisi kesehatan, prestasi dan
pembinaan atlet, dalam event ini juga pemkot ingin mengenalkan
potensi-potensi kepariwisataan yang ada.
Dalam lomba lari tersebut, Agus Prayogo dan Yulianingsih berhasil
juarai lari open nasional 10 K Semarang Hebat. Agus Prayogo yang juga
merupakan salah satu atlet Nasional mengaku sangat mengenal kondisi kota
Semarang karena pihaknya pernah tinggal beberapa tahun di Semsrsng.
Event lomba lari ini menurutnya sebagai ajang nostalgia dan merasa
senang dapat menjuarai lomba lari tersebut.
Sedangkan untuk kategori Nasional putri di juarai oleh Yulianingsih,
masing-masing juara pertama Lomba lari Open Nasional Kategori Nasional
ini mendapat hadiah 20 juta rupiah dengan total hadiah yang diperbutkan
mencapai ratusan juta rupiah.
“Kami merasa senang lomba lari di Semarang yang sudah lama tidak
diadakan kini mulai digiatkan lagi, kami sepakat jika lomba lari digelar
secara rutin lomba lari. Karena selain sebagai olahraga prestasi
berskala Nasional yang didatangi atlet Nasional juga sebagai sport
tourism yang dapat menarik minat wisatawan pecinta olahraga untuk dating
ke Semarang,” pungkas Walikota.**

Minggu, 16 Desember 2018
Home »
» Semarang 10K Heritage Diikuti Ribuan Pelari
Semarang 10K Heritage Diikuti Ribuan Pelari
Related Posts:
Gelar Operasi Zebra Candi 2022,Wakapolda :Sekarang Bukan Eranya Polisi Razia di Jalan Semarang.Mediatajam.com.Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Jateng mulai hari ini Senin 3 hingga 16 Oktober 2022 melaksanakan Operasi Zebra Candi. Selama menggelar… Read More
Dihadapan Kader Pemuda Pancasila, Kapolri Serukan Pentingnya Persatuan-Kesatuan Jakarta - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menghadiri undangan acara peresmian Kantor Majelis Pimpinan Nasional (MPN) Pemuda Pancasila (PP) di Jalan Teuku Cik Diti… Read More
Bareskrim Periksa Direktur PT LIB, Ketua PSSI Jatim, Hingga 18 Anggota Polri Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo menyampaikan, pihaknya akan memeriksa sejumlah saksi terkait Tragedi Kanjuruhan yang terjadi di Stadion Kanjuruhan Malang, Jawa Ti… Read More
Kerahkan Tim DVI, Polri Gerak Cepat Berikan Pertolongan Korban Kerusuhan Laga Arema Vs Persebaya JAKARTA - Polri menyatakan langsung bergerak cepat mengerahkan tim DVI dari Polda Jawa Timur (Jatim) dan rumah sakit setempat untuk mempercepat proses identifikasi koba… Read More
BNN RI Menangkan Sidang Praperadilan di Maluku Utara BNN RI melalui Direktorat Hukum Deputi Bidang Hukum dan Kerja Sama berhasil memenangkan Sidang Praperadilan, pada Senin, 3 Oktober 2022. Dalam sidang dengan Registrasi … Read More
Smile Police

0 comments:
Posting Komentar