Mapolda_Kamis pagi (29/9/2016) bertempat di Gedung Borobudur Polda Jawa Tengah,
Irjen.Pol.Condro Kirono selaku Kapolda Jateng melantik beberapa pejabat utama
Polda Jateng dan tiga Kapolres baru.
Pejabat utama Polda Jateng yang dilantik yaitu Kombes Pol Djarot Padakova
selaku Kabid Humas Polda Jateng, Kombes Pol Lukas Akbar menjadi Direktur
Reserse Kriminal Khusus.
Sedangkan tiga kapolres yang dilantik adalah Kombes Pol Abiyoso Senoaji
sebagai Kapolrestabes Semarang
menggantikan Kombes Pol Burhanudin. Kapolres Salatiga dijabat AKBP Hepi Perdana
menggantikan AKBP Yudo Hermanto yang dilantik sebagai Kapolres Cilacap. Yudo
menggantikan AKBP Ulung Sampurna Jaya.
Dalam sambutannya, kapolda menekankan kepada anggotanya agar tidak pilih
kasih dalam penegakan hukum dan pelayanan masyarakat.
"Penegakan hukum harus adil, jangan yang benar disalahkan yang salah
dibenarkan. Saya tidak mau lagi dengar ada yang ditolak tolak, tidak ada lagi
itu. Siapapun, apakah itu pakai
sendal jepit, celana pendek," terang Condro.
Selain penegakan hukum dan
pelayanan masyarakat, Condro juga menekankan penertiban tambang liar di Jateng.
Bahkan Condro mengancam akan menindak tegas bagi anggotanya yang
"bermain" di tambang liar.
Juga bahaya narkoba, toleransi
beragama serta pemilu juga menjadi arahan Condro kepada para bawahannya.
Khusus untuk Kapolres Salatiga
dan Cilacap yang baru dilantik, Condro menekankan agar segera berkonsolidasi
dengan penyelenggara pemilu serta memetakan potensi konflik.
Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol
Condro Kirono meminta pejabat baru Kapolres Salatiga dan Cilacap segera
berkonsolidasi dengan para pemangku kepetingan untuk mensukseskan Pilkada 2017
yang akan digelar kedua daerah tersebut.
Ia menegaskan anggota Polri harus
netral dalam pilkada. Selain itu, ia juga meminta KPU sebagai penyelenggara
pemilu juga harus independen *

Jumat, 30 September 2016
Home »
» Irjen.Pol.Condro Kirono Lantik Kabid Humas Dan Tiga Kapolres Baru
Irjen.Pol.Condro Kirono Lantik Kabid Humas Dan Tiga Kapolres Baru
Related Posts:
Cemburu ,Nur Rohman Nyaris Digorok Teman Sendiri Rembang-Rendi Adriansyah warga Desa Kalinanas Kec. Japah Kab. Blora ditangkap tim resmob Polres Rembang lantaran melakukan aksi tindak kejahatan percobaan pembunuhan terhadap Han… Read More
Uang Rupiah Baru Jadi Sorotan Dunia Bank Indonesia baru saja merilis 11 pecahanuang rupiah baru pada 19 Desember 2016. Uang dengan desain terbaru itu disebut dilengkapi dengan tingkat pengamanan yang lebih… Read More
Cara Cek Saldo BPJS Ketenagakerjaan Secara Online Menurut UU Ketenagakerjaan, semua pekerja yang ada Indonesia akan dilindungi dengan BPJS Ketenagakerjaan. Risiko pekerja yang terkait dengan kesehatan dan jaminan hari tua dapat di… Read More
Om Telolet Om, Fenomena Pantura yang Jadi Sorotan Dunia JakartaJika timeline media sosialmu, baik Instagram maupun Twitter, hampir selalu berhiaskan 'om telolet om' beberapa hari belakangan, tenang saja lantaran kamu… Read More
Antisipasi Kemacetan Natal ,Brexit Tol Brebes Tetap Jadi Perhatian Foto :Direktur Lalu Lintas Polda Jateng Kombes Pol, Herukoco SEMARANG – Koranborgol.Com- Momentum perayaan Natal 2016 Polda Jateng terjunkan Ratusan personel dari Sat… Read More
Smile Police

0 comments:
Posting Komentar