SEMARANG - Unjuk rasa ribuan pengemudi taksi online Gocar di Kota Semarang Jawa Tengah berujung rusuh, Rabu (7/8/2019). Mereka merobohkan pintu pagar kantor PT Gojek Indonesia (GI) di Jalan Siliwangi Semarang. Massa langsung menerobos masuk ke area kantor.
Pengemudi taksi yang tergabung dalam Aliansi Driver Online (ADO) ini menuntut perubahan skema insentif karena dinilai merugikan. Selain itu, mereka juga meminta penghapusan asuransi. Tuntutan berikutnya adalah menuntut perumusan tarif sesuai Peraturan Menteri Perhubungan Nomor PM 118 tahun 2018 tentang Penyelenggaraan Angkutan Sewa Khusus.
“Tadi kita awalnya titik kumpul di Garnisun, habis itu konvoi ke kantor PT GI. Di sana kita tidak bertemu dengan orang yang bisa memberi jawaban jelas. Padahal ini adalah aksi lanjutan kemarin Jumat 2 Agustus, ternyata hari ini masih mentah,” kata juru bicara ADO, Astrid Jovanka , Rabu (7/8/2019).
Massa yang marah juga mencopot baliho di halaman kantor serta menutup pintu dengan besi pagar. “Karena tidak mendapat jawaban yang memuaskan, kita tadi akhirnya bertindak agak keras. Kita segel kantor Gojek, biar ngerasain tidak bekerja sebagaimana kita juga tak bekerja,” tambahnya.
Sumber:
https://jateng.sindonews.com/newsread/7627/1/demo-pengemudi-gocar-rusuh-massa-segel-kantor-pt-gojek-di-semarang-1565222899
0 comments:
Posting Komentar