Jumat, 01 Juli 2016

Sambut Mudik Lebaran,Polda Jateng Luncurkan Wabsite Layanan Seputar Lalin

 Semarang-Menyambut arus mudik lebarani 1437 H Kepolisian Daerah Jawa Tengah berupaya mempersiapkan pelayanan bagi para pemudik.pelayanan tersebut  berupa  seputar mudik melalui website www.mampirjateng.com yang mempunyai tagline “Mudik Seneng, Mampir Jateng”.
Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol Condro Kirono mengatakan,dengan melalui website tersebut para pemudik bisa memantau arus lalu lintas yang akan mereka lewati.
“kemajuan teknologi gadget sering dimanfaatkan banyak orang untuk menghindari jalan macet dengan melakukan pantauan melalui google map ataupun GPS.Misal ada jalur yang macet, maka jalan tersebut akan menampilkan warna merah”Jelasnya  di mapolda kemarin .
Informasi ini (www.mampirjateng.com)  lanjut Kapolda akan up date terus disinergikan dengan dengan web google map. Jadi daerah-daerah yang macet, Polri akan memberikan informasi kenapa kok ada macet. Info itu diberikan oleh petugas yang memang bertugas di daerah-daerah rawan macet .
“Kita beri tagline ‘Mudik Seneng Mampir Jateng’. Sebab, meski merasakan antrean, kepadatan lalu lintas, tapi tetap merasa senang karena keluarga menunggu di rumah untuk merayakan Hari Raya bersama,” kata Kapolda.
Tak hanya itu, situs www.mampirjateng.com juga menyajikan informasi seputar tempat berbelanja, SPBU, rest area, hotel, lalu lintas serta restoran. Selain menarik, tampilannya pun tak rumit dan mudah untuk dipahami.

Melalui aplikasi tersebut, para pemudik diharapkan  tidak khawatir saat ingin mencari tempat-tempat untuk beristirahat, seperti rumah makan, rest area, wisata  dan tempat lain di Jawa Tengah. * 

sumber koranborgol.com

Related Posts:

0 comments:

Posting Komentar

Smile Police

Smile Police