JAKARTA, Mabes Polri memutasi jajarannya untuk mengisi jabatan baru. Surat telegram yang dikeluarkan Kapolri Jenderal Badrodin Haiti ditandatangani Irjen Sabrar Rahardjo memutasi 25 perwira menengah dan perwira tinggi.
Mutasi tersebut berdasarkan surat telegram rahasia Nomor ST/936/V/2016 yang diteken Kamis (14/4/2016). Irjen.Pol. Condro Kirono yang sebelumnya menjabat Kepala Korlantas Mabes Polri menjadi Kapolda Jawa Tengah.
Mantan Kapolda Riau ini akan menggantikan Irjen.Pol Nur Ali yang akan bertugas sebagai Kepala Badan Intelijen dan Keamanan Polri menggantikan Komjen Djoko Mukti. Selain Kapolda Jawa Tengah, terdapat empat pimpinan polda lain yang turut dimutasi.
Kemudian Brigjen Boy Rafli yang menjabat Kapolda Banten, kini menggantikan Kadiv Humas Mabes Polri Irjen Anton Charliyan.
Sementara jabatan Kapolda Banten dipegang Brigjen Ahmad Dhofiri. Selanjutnya Irjen Anton Charliyan menjabat Kapolda Sulawesi Selatan.
Selain itu, Karorenmin Baintelkam Polri Brigjen Prasta Wahyu Hidayat dimutasi jabatan Kapolda Daerah Istimewa Yogyakarta.
Selanjutnya, Kapolda Kalimantan Selatan Brigjen Agung Budi Maryoto digantikan Brigjen Erwin Triwanto. Untuk Kakorlantas Mabes Polri baru dipegang Brigjen Agung Budi Maryoto.
Mereka akan melaksanakan tugas baru paling lambat 14 hari setelah menerima keputusan surat telegram ini.**
Sumber :koranborgol.com

Jumat, 15 April 2016
Home »
» Irjen.Pol. Condro Kirono Jabat Kapolda Jateng
Irjen.Pol. Condro Kirono Jabat Kapolda Jateng
Related Posts:
Mulai 1 Januari 2021, Pemesanan Tiket Kereta Hanya Bisa Melalui Online Semarang.Memasuki awal Tahun 2021 tepatnya pada hari Jumat (1/1), PT Kereta Api Indonesia (Persero) menerapkan kebijakan baru yakni memberlakukan pelayanan reservasi ti… Read More
Polri Minta Masyarakat Waspadai Provokasi Jelang Pergantian Tahun Baru JAKARTA - Kepolisian Republik Indonesia (Polri) menghimbau masyarakat untuk mewaspadai dan tidak terprovokasi terhadap teror dan upaya mengadu domba menjelang pergantia… Read More
JABATAN FUNGSIONAL UNTUK PROFESIONALISME ASN BNN. Jakarta.Profesi Aparatur Sipil Negara (ASN) merupakan profesi yang berlandaskan atas kompetensi yang diperlukan sesuai dengan bidang tugas. Profesionalisme menjadi land… Read More
Jenazah Covid Yang Diambil Paksa Di Brebes, Akhirnya di Makamkan Sesuai Prokes Brebes .Sebanyak 14 warga desa Sawojajar Kecamatan Wanasari Kabupaten Brebes, Sabtu pagi (26/12), mengamuk dan memaksa masuk RSUD Brebes untuk mengambil paksa jenazah D… Read More
Selama Pandemi Tingkat Kejahatan Di Jateng Turun Semarang - Angka kriminalitas di wilayah Jawa Tengah atau Jateng selama tahun 2020 mengalami penurunan jika dibandingkan tahun sebelumnya.Data yang diterima dari Polda … Read More
Smile Police

0 comments:
Posting Komentar